Peluang Bisnis Zaman Now



Hallo guys… namaku Akbar mahasiswa dari Universitas Amikom Yogyakarta dan sekarang aku akan mencoba memberitau kalian tentang Peluang Bisnis Zaman Now. 

Pertama – tama aku panjatkan Puji syukur saya panjatkan kehadirat Allah SWT, atas segala limpahan rahmat dan petunjuk-Nya sehingga aku dapat menyelesaikan karya ilmiah ini. Karya ilmiah ini dibuat untuk memenuhi tugas akhir dari kuliah lingkungan bisnis.

Tak lupa aku ucapkan terima kasih untuk orang tua, Bapak/Ibu Dosen dan teman-teman-ku yang telah membimbing dan memberikan banyak bantuan dalam menyelesaikan tugas karya ilmiah lingkungan bisnis ini.

Aku sadar bahwa karya ilmiah peluang bisnis online ini masih jauh dari sempurna, maka saran dan kritik yang membangun dari pembaca amatlah saya harapkan demi sempurnanya karya ilmiah peluang ini. Semoga karya ilmiah lingkungan bisnis ini dapat bermanfaat dan dipakai sebagai bahan referensi yang dapat memberikan wawasan luas dalam bisnis.

    Bisnis online saat ini berkembang dengan pesat. Hal ini dikarenakan dengan berbelanja secara online membuat keterbatasan jarak, waktu, dan biaya dapat teratasi dengan mudah. Terdapat banyak faktor yang mempengaruhi seseorang untuk berbelanja online, mulai dari biaya yang lebih murah, kualitas jenis barang, kepercayaan, persepsi konsumen terhadap risiko, sampai dengan faktor lainnya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh persepsi risiko, keterlibatan konsumen dan kepercayaan konsumen terhadap minat beli konsumen secara online. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif verifikatif yang dilakukan di Fakultas Ekonomi Universitas Pasundan Bandung dengan populasi adalah 3537 mahasiswa/i. jumlah sampel penelitian adalah 97 mahasiswa/i. hasil pengujian hipotesis menunjukkan bahwa persepsi risiko, keterlibatan konsumen dan kepercayaan konsumen memiliki pengaruh yang signifikan terhadap minat beli. Kata Kunci: persepsi risiko, keterlibatan konsumen, kepercayaan konsumen, minat beli.

    Melihat ke belakang, sekitar 10 tahun yang lalu bisnis online belumlah menjadi tren seperti saat ini. Contohnya seorang yang ingin membeli burung harus pergi ke pasar burung untuk mendapatkannya, seorang yang ingin mencari ojek harus pergi ke pangkalan ojek, atau seorang yang ingin melakukan bimbingan kursus harus bertatap muka dengan konsumennya. Namun masa itu telah berlalu dengan kemajuan teknologi saat ini. Hampir segala macam bisnis telah dijamah dengan internet. Agar tidak tertinggal dengan para pesaing, kita harus pandai memanfaatkan dunia online dalam berbisnis. Keunggulan berbisnis secara online antara lain :

Transaksi yang cepat

    Penjualan dan pembelian dapat dilakukan dengan lebih cepat, selain proses pembayaran, proses pencarian produk juga bisa lebih cepat.

Membutuhkan tenaga yang lebih sedikit

    Hanya dengan menatap komputer atau gadget kita sudah bisa melakukan transaksi tanpa perlu bolak-balik dari tempat satu ke tempat lain.

Tidak terikat tempat dan waktu

    Kita bisa melakukan bisnis kapan saja, mulai dari pagi sampai larut malam. Dimana saja seperti di kamar, cafe, taman kota, atau di kantor.

Tidak terikat lembaga

    Kita memliki kebebasan dalam memilih pekerjaan online tanpa adanya lembaga khusus yang menaungi.

Selain keunggulan, tentunya ada juga kekurangan dari berbisnis online, antara lain:

  • Terjadinya penipuan online
  • Jarang tersentuh hukum
  • Penyebaran internet yang belum merata

    Untuk itu apabila kita ingin memulai bisnis online, kita harus pintar-pintar memilah mana bisnis yang paling tepat untuk kita. Berikut beberapa bisnis online yang dapat kita manfaatkan :



1. Berjualan produk melalui website pribadi

    Apabila kita mempunyai suatu produk yang ingin kita tawarkan ke konsumen, kita dapat memanfaatkan layanan pembuatan webiste untuk memperluas jangkauan kita. Konsumen pun akan semakin tertarik dengan kejelasan produk apabila memilik website tersendiri.

Ada beberapa platform yang bisa kita gunakan untuk membuta website diantaranya : Shopify, Webpraktis, Jarvis Store, Instagram dan lain-lain.

2. Menjual produk di online shop

Kita dapat memajang produk kita di situs jual beli yang makin banyak saat ini, seperti Tokopedia, Buakalapak, Lazada, Kaskus FJB, eBay, OLX dan lain-lain.

3. Menjadi dropshipper

    Dropshipper adalah ketika kita menjual produk ke konsumen, dimana kita pun mengambil barang itu dari tempat lain ketika adanya pemesanan. Produk dropship bisa kita temukan antara lain di : cakning.com, kaskus, order langsung dari penjual dll.

4. Kursus online

Apabila kita memiliki suatu skill yang dapat kita jual, kita dapat memafaatkannya dengan megadakan kursus secara online. Platform untuk menjual kursus online : WordPress + plugin Zippy Courses, Teachable, Udemy, Guides.co, dll.

5. Social Media Marketing

    Maraknya penggunaan sosial media mulai dari Facebook, Twitter, Instagram dan semacamya dapat kita manfaatkan untuk menjual produk sendiri ataupun produk orang lain.

6. Jasa desain grafis

    Apabila kita memiliki kemampuan desain grafis, kita dapat memanfaatkannya untuk secara online. Baik menjual stok desain ataupun melayani pemesanan desain secara online.

7. Kolektor domain

    Kita dapat membeli berbagai macam domain yang berpotensi untuk dijual dengan harga yang lebih tinggi.

8. Youtuber

    Kita dapat menuangkan kreativitas kita dalam bentuk video dan memajangnya di Youtube untuk menarik penonton, yang akan mendatangkan uang.

9. Translator

    Apabila kita memiliki kemampuan berbahasa asing, kita menjadi translator secara online. Kita bisa menjual situs penerjemah antara lain di situs : Fiverr, Sribulancer, OneHourTranslation.

Nah dari semua itu kesimpulan yang ku dapat adalah seperti yang dibahas sebelumnya, kita sadari bahwa begitu banyak bisnis online yang bisa kita tekuni. Kita bisa menyesuaikan bisnis online mana yang sesuai dengan kondisi dan keadaan kita. Bisnis yang kita pilih harus sesuai dengan keadaan dan kemampuan kita, selain itu juga kondisi lingkungan dan juga modal yang kita miliki. Karena bisnis online memang mudah untuk dimulai tetapi untuk tercapainya kesuksesan, harus ada dedikasi dan keseriusan dari kita.


Comments

Popular posts from this blog